TUGAS UAS BP 4 SMESTER GENAP

Released On : August 01, 2016 Posted By : Admin Comment : Add Comment
BUSINNES PRACTICE 4 PERGURUAN TINGGI ASIA GOES TO TAMAN SAFARI PRIGEN
EDUCATION BISNIS IN TAMAN SAFARI PRIGEN



kelas Ibu Lia


Taman safari Indonesia II Prigen merupakan salah satu dari 3 tempat konservasi satwa terbesar di Indonesia. Taman safari Indonesia II Prigen ini terletak di desa Jantirejo Pasuruan. Luas dari taman safari ini sekitar 350 hektar. Di taman safari ini para satwa diberikan tempat untuk sehari-hari mereka hidup sesuai dengan habitat asli mereka. Hal ini dilakukan agar para satwa merasa bebas seperti ditempat asal mereka. Mereka bebas berkeliaran di area yang telah disediakan untuk mereka.

Selayaknya perusahaan yang lain di Taman Safari Indonesia II Prigen ini juga dikelola oleh sebuah manajemen. Manajemen tersebut terdiri atas HRD (Human Resource Development), keuangan dan marketing dan sales. Setiap manajemen dipimpin oleh seorang kepala bagian, untuk bisa membagi tugas-tugas agar dapat menjalankan seluruh kegiatan dalam Taman Safari Indonesia II Prigen ini.



HRD (Human Resource Development) adalah bagian perusahaan yang bertanggung jawab atas pengelolaan SDM (Sumber Daya Manusia) yang ada. Tugas dari HRD adalah mulai dari perencanaan sampai bagaimana mengelola tenaga kerja yang ada diperusahaan. Seperti berapa banyak karyawan yang diperlukan di taman safari ini adalah menjadi tanggung jawab HRD. Kegiatan HRD selain mengadakan perencanaan untuk SDM juga harus melakukan penilaian kinerja para karyawan. Penilaian kinerja para karyawan di Taman Safari Indonesia II Prigen ini dilakukan sebanyak 2 kali dalam setahun. Dengan adanya penilaian ini akan mengetahui sejauh mana kinerja para karyawan. Karyawan yang mencapai target yang telah ditentukan akan mendapatkan penghargaan dan karyawan yang belum bisa mencapai target akan mendapatkan pembinaan agar dapat memenuhi target yang telah ditetapkan.


Bagian Sales & Marketing adalah bagian dari perusahaan yang bertanggung jawab atas proses jual beli atas produk perusahaan. Di taman safari Indonesia II Prigen ini bagian sales dan marketing dmempunyai kegiatan yang banyak sekali. Untuk kegiatan yang dilakukan sales adalah berkunjung ke perusahaan-perusahaan lain, instasi pemerintahan , travel agency dan instasi-intstasi lain guna memperkenalkan perusahaan dan guna menjalin kerja sama. Kegiatan ini dilakukan sales setiap hari dan setelah beberapa bulan para karyawan bagian sales ini dituntut untuk membuat laporan atas pencapaian kinerja mereka. Sedangkan untuk kegiatan marketing ada 2 yaitu above the line dan bellow the line. Above the line adalah kegiatan marketing dengan target audiens yang luas , above the line seperti soaialisasi atau bersponsor lewat media-media yang ada seperti televisi, radio dan media-media sosial yang sekarang ini sudah sangat luar biasa berkembang. Sedangkan untuk bellow the line adalah kegiatan marketing dengan target audiens terbatas, hal ini sering dilakukan dalam bentuk event-event tertentu dan juga menawarkan untuk menjadi sponsorship dalam sebuah acara.


Bagian keuangan adalah bagian yang mengelola seluruh kegiatan yang berkaitan dengan dana yang digunakan di taman safari ini mulai dari belanja apa yang diperlukan untuk kegiatan operasional sampai pada bagaimana dapat mendapatkan uang. Penghasilan utama dari taman safari ini berasal dari penjualan tiket dan restoran yang ada di dalam kawasan ini dan dari sponsorship. Setiap akir tahun juga selalu diadakan kegiatan audit keuangan baik dari pihak internal perusahaan maupun dari pihak eksternal perusahaan.


Selain mempunyai produk education taman safari ini juga mempunyai produk-produk lain yang dekembangkan yaitu :
  1. Pupuk kompos yang dibuat dari kotoran para satwa khususnya kotoran gajah. Setiap hari satu ekor gajah maksimal bisa mengahasilkan kotoran kurang lebih 90 kg, sedangkan di taman safari Prigen ini ada sekitar 27 ekor gajah. Dengan banyaknya kotoran tersebut maka para pengelola mempunyai ide untuk mengolah kotoran ini menjadi pupuk kompos. Pupuk kompos ini per 5 kg bisa dijual sebesar Rp.5000, dari penjualan ini juga bisa menambah omset dari taman safari ini. Pembuatan pupuk kompos ini sudah berlangsung sejak tahun 2000 sampai sekarang.
  2. Papan partikel adalah papan board yang dihasilkan dari pengolahan serat kotoran gajah yang     dikeringkan. Kotoran gajah yang telah dikeringkan diolah dan diambil seratnya sehingga dapat dijadikan papan partikel yang kekuatannya melebihi papan board buatan pabrik. Papan partikel ini bisa digunakan untuk bahan meja. Pembuatan papan partikel ini berlangsung sejak 2014 dan saat ini sedang diadakan pengurusan izin HAKI yaitu hak lindung atas kekayaan intelektual. Dan rencananya akan diadakan produksi secara masal.
  3. Biogas adalah salah satu produk yang dihasilkan dari kotoran-kotoran para satwa yang ada. Kotoran satwa diolah dengan dicampur urine gajah untuk mempercepat prosesnya. Kotoran ini bisa menghasilkan biogas yang mampu memenuhi kenutuhan gas di taman safari yang bisa digunakan untuk memasak dan lain-lain. Pembuatan biogas ini sudah mulai dilakukan sejak tahun 2014 hingga sekarang.
  4. PLTS adalah salah satu keunggulan dari taman safari ini. Karena letak taman safari yang berada di pegunungan maka bagian atas dari taman safari ini kesulitan untuk bisa menikmati layanan listrik dari PLN, jadi bagian atas dari taman safari ini menggunakan penerangan yang dihasilkan dari pembangkit listrik tenaga surya. Pengunaan PLTS ini sudah berlangsung sejak tahun 2013 hingga saat ini.
  5. Pemuliaan sapi bali-banteng adalah salah satu produk dari taman safari prigen yaitu untuk mengawin silangkan sapi bali dengan banteng jawa, hal ini dilakukan karena spesies sapi bali yang saat ini ada perkembangannya sudah sangat menurun dan bentuk tubuh para sapi yang semakin lama semakin mengecil. Sehingga dilakukanlah kawin silang agar mendapatkan keturunan baru dengan keadaan tubuh yang lebih bagus. Terbukti perbedaan antara perkembangan anak sapi bali asli dengan anak sapi dari hasil pemuliaan ini berbeda sekali, anak sapi hasil pemuliaan ini lebih cepat perkembangannya dan ukuranya lebih besar. Pemuliaan ini sudah berlangsung mulai tahun 2010 sampai saat ini.
berikut beberapa hewan di taman safari II prigen 





Kemampuan bersaing taman safari Indonesia II Prigen ini sudah terbukti dengan mampunya perusahaan ini beroperasi hingga saat ini. Dengan penawaran konsep yang berbeda dengan para kompetitornya dan seluruh kegiatan yang berdasarkan konsep back to nature bisa membuat taman safari ini bersaing hingga sekarang. Taman Safari Indonesia II Prigen ini juga merupakan kawasan konservasi terbesar di indonesia dan internasional dengan luas 350 hektar. Dengan pembagian tempat para satwa yang dibuat sesuai dengan habitat asli para satwa. Target utama dari taman safari Indonesia II Prigen adalah kalangan para pelajar dan keluarga karena sekaligus untuk melakukan proses pembelajaran agar para siswa menyanyagi binatang dan bersahanat serta melestarikan para satwa.



Dokumentasi





TERIMAKASIH TELAH MEMBACA BLOG SAYA

by :
Mansur Santoso




Video Youtube






Penutup

Selamat mendownload Anime TUGAS UAS BP 4 SMESTER GENAP beserta BATCH nya.
Jika ada kesalahan link atau link mati silahkan lapor pada laman yang tersedia. Terima Kasih.

Related Post

Previous
Next Post »

No comments